silancur higland salah image wisata kaliangkrik

kaliangkrik dan potensi wisata alamnya

A.kaliangkrik dan potensi wisata alamnya

letak geografis dan minat wisatawan

Secara geografis Kaliangkrik berada diwilayah pegunungan dengan kontur perbukitan lereng kaki gunung Sumbing , kaliangkrik terletak pada ketinggian 1378 Meter di atas permukaan laut.

Kecamatan Kaliangkrik berada di Kabupaten Magelang provinsi jawa tengah, hal inilah yang membuat kaliangkrik memiliki potensi wisata alam yang begitu besar, keindahan alam, kehangatan dan ramah tamah warganya, serta berbagai macam Adat dan Budaya sangat potensial untuk menarik minat wisatawan dari berbagai penjuru indonesia atau bahkan dunia.

 

B.Objek wisata unggulan  yang ada di wilayah kaliangkrik
a. Nepal van java (Dusun butuh)
nepalnya jawa

 

1.Kenapa di namakan Nepalnya jawa karena memang Desa ini mirip sekali dengan sebuah Desa di negara Nepal, rumah rumah warganya tertata rapi bertingkat, di cat berwarna warni, sangat indah dan memukau siapapun yang datang berkunjung ke Desa ini,

2.Desa ini juga termasuk Desa tertingi di Jawa tengah dan pulau jawa. Desa butuh menawarkan sensasi menginap dirumah warga , dengan kearifan lokal dan makanan khasnya, Nepal van java bisa di akses memakai mobil pribadi ataupun memakai jasa ojek motor, untuk harga tiket masuk adalah RP. 10.000

 

nepal van java

b.Terasering Negri sayur Sukomakmur ( Dusun Nampan/Naden ) lahan pertaninan yang di tata sangat rapi

1.Di tempat ini wisatawan di suguhkan terasering lahan pertanian terhampar sangat luas dengan latar belakang gagahnya gunung Sumbing yang sangat memukuau dan memanjakan mata.

2.Di tempat ini wisatawan juga boleh ikut memanen langsung hasil pertanian bersama warga sekitar dan juga bisa membeli langsung sayuran segar yang ada. Untuk harga tiket masuk adalah RP.8000 saja

3.Ada warung makan atau kedai kopi yang sangat iconik ,objek wisata ini hanya hanya bisa di akses memakai ojek motor,

 

c.Silancur highland ( Dadapan Mangli )

1.Siapa yang nggak tau objek wisata yang satu ini, salah satu objek wisata terbaik di magelang,”yap silancur highland,

tempat ini juga pernah di nobatkan sebagai tempat untuk menikmati golden sunrise terbaik ke 2 setelah sikunir Dieng, akses yang mudah, dekat dengan pusat kota magelang, dan  jalan raya, lahan parkir yang luas juga menjadi alasan kenapa silancur highland menjadi spot yang banyak di minati wisatawan.

2.di sini juga banyak tersedia penginapan yang berkelas menengah hingga penginapan  ala hotel bintang lima.. semua penginapan di bandrol dengan harga ramah di kantong. Tiket masuk hanya Rp 10.000 di hari biasa, dan Rp 15.000 untuk Hari libur atau weekend, sangat sepadan lah ya dengan view yang di tawarkan.

3.Untuk urusan makanan jangan khawatir di Silancur highland berjejer warung warung makanan atau kedai kopi, yang punya cita rasa yang baik dengan harga yang terjangkau atau bisa dikatakan murah banget.

 

silancur highland terbaik

 

d. Mangli sky view (Desa Mangli )

1.Objek wisata yang satu ini berada tak begitu jauh dari silancur highland letaknya juga sangat dekat dengan gunung Sumbing,

2.wisatawan bisa berkemah di hutan pinus yang berada di Area objek wisata , dengan menyewa tenda yang di sediakan pengelola objek wisata, hanya sekedar menikmati kopi, atau istilah kerenya “ngopi whith view bareng temen pacar atau keluarga,

3.akses ke tempat ini hanya bisa memakai jasa ojek motor, yang selalu siap siaga 24 jam menjemput dan mengantar wisatawan, untuk ongkos ojek motor sekali jalan berkisar Rp. 10.000 – 20.000 saja .dan tiket masuk sebesar Rp.8000.

 

 

e. Wana mukti si guede ( Desa Kebonlegi )

1.Tempat satu ini mungkin adalah tempat yang paling dekat dengan jalan raya. akses yang mudah dan landai, lokasi parkir yang besar dan luas memungkinkan untuk kendaraan besar rombongan wisata seperti bus bus besar, travel, dan kendaraan besar wisata lainya, tempat ini juga menjadi tempat star awal seluruh perjalan wisata di atas.

2.Adapun fasilitas ataupun objek wisata yang ditawarkan adalah view 360◦ beberapa gunung dan ratusan perbukitan, di antaranya adalah gunung Sumbing ,Merbabu, Merapi, Andong, Telomoyo, dan Ungaran dan banyak lagi.

3.di sini juga menyediakan lokasi meeting untuk acara besar seperti acara instansi pemerintahan ,ataupun acara acara besar lainya, objek wisata yang satu ini juga sangat Recomended banget untuk campervan bersama keluarga ataupun untuk klub klub mobil besar,

4.untuk masalah kuliner nggak perlu hawatir di sini di sediakan catering yang ngak perlu di ragukan lagi kualitasnya tapi tetap dengan harga yang terjangkau,  untuk tiket umum adalah Rp.10.000

 

wana mukti si guede

 

C.Potensi wisata Adat dan Budaya kaliangkrik

1.Kaliangkrik memiliki wilayah yang cukup luas dengan 20 Desa yang tersebar di kaki gunung Sumbing. Dengan mata pencaharian sebagian besar warganya adalah Petani.

2.Untuk adat dan Budayanya kaliangkrik sangatlah kaya akan Adat dan budaya jawa yang masih sangat  kental sekali.

3. salah satu contoh yang masih sangat terlihat pada warganya adalah, budaya gotong royong , tolong menolong antar sesama warganya, bila ada tetangganya  yang kerepotan dalam permasalahan apapun, mereka akan senantiasa menawarkan bantuan, termasuk  dalam mengelola lahan pertanian mereka, baik itu saat labuh (saat pengolahan lahan pertanian penanaman bibit pemupukan dll ), ataupun saat panen.

 

D. berbagai macam kesenian daerah yang ada di kaliangkrik

Membicarakan soal budaya, tentu nggak lepas dari kesenian yang ada di kaliangkrik, terdapat begitu banyak kesenian daerah yang tersebar, di antaranya adalah

1.wayang kulit dan  Tledekan akan di tampilkan saat merti Dusun , biasanya di adakan bulan Sapar ataupun bulan Rejeb.

2. kesenian Campursari karawitan, kuda kepang, topeng ireng, tari Lengger, kuntulan, montolan, tari embyek, sholawat njowo, dll ,biasanya di tampilkan pada Hari Besar negara indonesia seperti HUT RI

Atau acara pernikahan dan acara kebuadayaan lainya.

E.Makanan khas kaliangkrik

  1. Nasi jagung
  2. Getuk
  3. Geblek singkong
  4. Toklo singkong
  5. Cotot
  6. Jenang candil
  7. Untir untir

F. Penutup

Itulah tadi gambaran singkat tentang kaliangkrik dan berbagai potensi wisata alamnya, sungguh sangat kaya Negara kita ini, di karuniai alam yang sangat luar biasa.

Silahkan kalau anda tertarik berkunjung ke kaliangkrik, segera rencanakan perjalanan wisata anda bersama kami agar perjalanan wisata anda berkesan. klik di sini

Terima kasih

2 komentar untuk “kaliangkrik dan potensi wisata alamnya”

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *